Tadi waktu ngecek mailbox di Gmail saya melihat ada satu email dengan judul menarik. Pada kolom pengirim tertulis nama PT. Asian Brain IMC, dan subjeknya berbunyi "UPDATE: Pernikahan Anne Ahira!". Wow, berita hangat nih! Saya memang sempat mengisi form pendaftaran di AsianBrain.com. Tapi sama sekali tidak ada niat untuk menjadi member koq. Saya cuma tertarik pada modul pertama yang diberikan gratis jika mengisi form pendaftaran di situs tersebut. So, begitu modul sudah saya dapat pendaftarannya ditelantarkan deh. Hehehe...

Kembali ke pernikahan Anne Ahira. Tidak seperti situs-situs "jualan" lain yang suka meminta alamat email dengan iming-iming report/ebook gratis, AsianBrain.com hanya sekali mengirim email ke saya. Ya cuma itu, pada waktu mengirim modul gratis. Setelahnya tidak ada lagi email dari PT. Asian Brain IMC yang masuk. Makanya tadi sempat kaget juga begitu membaca nama perusahaannya Anne Ahira ada di deretan email. Ditambah lagi judulnya sangat mengundang bagi saya yang sedang menanti saat-saat pernikahan. Ya sudah, saya buka saja email tersebut. Ternyata isinya memang hanya mengabarkan kalau Anne Ahira menikah.

Siapa pria yang menjadi suami Anne Ahira? Ternyata mojang Bandung kelahiran 28 November 1979 ini menikahi seorang bule Amerika bernama John Wesley Vardell. Siapa dia? Sayangnya ketika saya lacak tentang bule satu ini tidak tersedia informasi yang memadai kecuali sejumlah foto dan catatan pendek di situs resmi Asian Brain dan situs pernikahannya Anne Ahira. Padahal saya penasaran sekali dengan cowok satu ini. Apakah dia juga seorang internet marketer? Atau hanya teman ngobrol alias chatting saja? Atau jangan-jangan malah partner internasionalnya Anne Ahira? Silakan berandai-andai sendiri deh. Yang jelas si John adalah muallaf dengan nama Islam Muhammad Zaidan.

Akad nikah alias ijab qabul sudah dilaksanakan pada hari Senin tanggal
18 Agustus 2008 lalu, bertempat di rumah orang tua Anne Ahira di kawasan Banjaran, Bandung. Sedangkan acara resepsi pernikahan rencananya bakal digelar sekitar bulan Oktober atau November. Tentu saja tahun 2008 ini. Kalau melihat foto-fotonya sih sepertinya pada saat akad nikah saja sudah ramai sekali acaranya. Apakah pada saat resepsi nanti akan digelar pesta yang jauh lebih meriah lagi? I have no idea. Kita tunggu saja berita selanjutnya.

Terlepas dari semua kontroversi yang ditimbulkannya selama ini, sudah selayaknya sebagai sesama pencari nafkah di internet kita mengucapkan selamat berbahagia kepada pasangan Anne Ahira - Muhammad Zaidan alias John Wesley Vardell. Semoga mereka menjadi keluarga yang penuh barokah dan rahmat serta dikaruniai keturunan yang sholeh-sholehah. Amin.

NB: Seperti apa sih sosok Muhammad Zaidan alias John Wesley Vardell yang jadi suami Anne Ahira? Silakan lihat foto-fotonya di sini atau di sini.